Hidup Sehat ala Nabi Muhammad SAW

Menjaga kesehatan merupakan kewajiban setiap manusia. Ada banyak cara agar tubuh tetap sehat. Salah satunya dengan meniru gaya hidup Nabi Muhammad SAW, yang ternyata terbukti secara medis. Apa saja gaya hidup sehat yang dimaksud? Berikut ini tips pola hidup sehat ala Rasulullah SAW.

1. Makan Secukupnya dan Perlahan

Rasulullah SAW menganjurkan kita untuk makan secara perlahan dan tidak berlebihan. Bukan tanpa alasan, makan terlalu cepat akan menimbulkan masalah. Dilansir Livestrong, masalah yang timbul bisa berupa kenaikan berat badan, gangguan pencernaan, dan dalam jangka panjang bisa berdampak buruk pada kesehatan jantung. Menurut analisis terhadap 23 studi dalam “International Journal of Obesity” tahun 2015, makan terlalu cepat alias terburu-buru dapat memicu lonjakan indeks massa tubuh dan kelebihan berat badan.

Seperti yang dianjurkan dalam Islam, kita bisa makan secukupnya dengan mengisi tubuh dengan sepertiga makanan, air dan udara. Dengan begitu, setelah makan tubuh akan terasa lebih nyaman.

2. Rutin Olahraga

Kita semua tau bahwa olahraga secara teratur adalah salah satu kunci hidup sehat. Seperti yang dianjurkan dalam Islam, kita bisa mencoba olahraga seperti memanah, berenang, berkuda, dan berjalan kaki. Rasulullah selalu berjalan kaki menuju tempat-tempat yang memang masih bisa ditempuh dengan berjalan kaki. Berjalan kaki dapat membuat kita berkeringat sehingga pori-pori tubuh terbuka dan melancarkan peredaran darah.

Sebuah studi dalam “European Journal of Applied Physiology” tahun 2016 menjelaskan bahwa berenang adalah cara yang efektif dan efisien untuk merangsang sensitivitas insulin, mengontrol glukosa atau gula darah, dan biomarker fungsi vaskular pada perempuan paruh baya dengan hipertensi ringan yang tidak aktif.

3. Tidur yang Cukup

Nabi Muhammad SAW menganjurkan kita untuk tidur dan bangun lebih awal. Hal ini dibuktikan dalam jurnal “American Journal of Respiratory and Critical Care Medicine” tahun 2015 mengatakan bahwa tidur merupakan fungsi biologis esensial yang bertanggung jawab atas pemulihan, konservasi energi, dan kelangsungan hidup. Tidur juga memiliki peran penting atas keberlangsungan fungsi vital seperti perkembangan saraf, pembelajaran, memori, regulasi emosional, fungsi kardiovaskular, serta metabolisme dan pembuangan toksin seluler.

Kurang tidur akan memberikan konsekuensi jangka panjang dan pendek. Sebuah penelitian dalam jurnal “Nature and Science of Sleep” tahun 2017 mengatakan bahwa konsekuensi jangka pendek pada orang dewasa sehat diantaranya dapat menyebabkan stres, nyeri somatik, menurunkan kualitas hidup, memicu tekanan emosional dan gangguan suasana hati, serta defisit kognitif, memori dan kinerja. Sementara, konsekuansi jangka panjangnya bisa berupa hipertensi, dislipidemia (kolesterol atau lipid yang tidak normal dalam darah), penyakit kardiovaskular, penyakit terkait berat badan, sindrom metabolik, diabetes tipe 2, dan kanker kolorektal.

4. Puasa

Di balik sebuah ibadah, rupanya puasa menyimpan berbagai manfaat. Bahkan, Nabi Muhammad SAW tak hanya melakukannya saat Ramadhan. Di antaranya adalah puasa Senin dan Kamis dan setiap tanggal 13-15 di bulan Islam.

Dalam dunia medis, puasa memiliki banyak manfaat, diantaranya :

  • Membantu mengontrol gula darah dengan mengurangi resistansi insulin.
  • Meningkatkan daya tahan tubuh dengan mencegah peradangan.
  • Memelihara kesehatan jantung dengan meningkatkan tekanan darah, trigliserida, serta kadar kolesterol
  • Meningkatkan kinerja otak dan mencegah gangguan neurodegeneratif.
  • Menjaga berat badan dan melancarkan metabolisme.
  • Meningkatkan sekresi hormon pertumbuhan yang bertanggung jawab atas pertumbuhan, metabolisme, kekuatan otot, serta penurunan berat badan.
  • Mencegah penuaan dini dan memperpanjang umur.
  • Mencegah kanker dan meningkatkan efektivitas kemoterapi.

Sebagai contoh, pada manfaat peningkatan sekresi hormon pertumbuhan, sebuah studi dalam “The Journal of Clinical Endocrinology and Metabolism” tahun 1992 meneliti sembilan partisipan pria yang berpuasa selama dua hari. Ditemukan bahwa mereka mengalami peningkatan produksi Human Growth Hormone (HGH) hingga 5 kali lipat. MasyaAllah..

5. Salat

Bagi umat Islam, salat adalah kewajiban dan merupakan poin pertama dalam rukun Islam. Melibatkan berbagai gerakan fisik, salat telah terbukti memberikan berbagai manfaat kesehatan.

Dilansir Islamic Finder, manfaat dari gerakan sholat adalah sebagai berikut :

  • Melancarkan sirkulasi darah.
  • Melancarkan pencernaan.
  • Meredakan sakit punggung dan nyeri sendi.
  • Meningkatkan kesehatan jantung.
  • Sebagai olahraga.
  • Menjaga kebersihan (karena sebelumnya diwajibkan berwudhu).

Sebuah studi dalam “Journal of Physical Therapy Science” tahun 2013 pun telah membuktikannya. Selama melakukan salat dengan benar, manfaat yang diperoleh adalah meningkatkan kesehatan mental dan fisik seperti melancarkan sirkulasi darah, serta meningkatkan kekuatan otot dan mobilitas sendi.

Itulah beberapa tips pola hidup sehat ala Rasulullah SAW yang bisa kita tiru dan manfaatnya pun sudah tak diragukan lagi. Semoga tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan fisik dan mental, namun juga mendapatkan pahala. Aamiin ya rabbal alamin..

***

– SENTRA MASJID –

Sentra Masjid Pusatnya Kebutuhan dan Perlengkapan Masjid
Kami Membantu Menyamankan dan Memakmurkan Masjid
Menyediakan :

  • Karpet masjid
  • Jam Jadwal Sholat Masjid Digital
  • Jam TV LED Masjid
  • Paket Sound Sytem
  • Parfum Karpet Masjid
  • Karpet KHUSUS Ruang Imam
  • Sajadah
  • Al Quran
  • Penutup Keranda
  • Karpet Cacing & Karpet Buana (ambal)

Info lebih lanjut, hubungi kami :

(0721) 5610 788 / 0812 7 2244 858

Loading

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *